TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 35:5

Konteks
35:5 Sesudah itu berangkatlah mereka. Dan kedahsyatan yang dari Allah g  meliputi kota-kota sekeliling mereka, sehingga anak-anak Yakub tidak dikejar. h 

Ulangan 28:65-67

Konteks
28:65 Engkau tidak akan mendapat ketenteraman di antara bangsa-bangsa itu dan tidak akan ada tempat berjejak y  bagi telapak kakimu; TUHAN akan memberikan di sana kepadamu hati yang gelisah, mata z  yang penuh rindu dan jiwa a  yang merana. 28:66 Hidupmu akan terkatung-katung, siang dan malam engkau akan terkejut dan kuatir akan hidupmu. 28:67 Pada waktu pagi engkau akan berkata: Ah, kalau malam sekarang! dan pada waktu malam engkau akan berkata: Ah, kalau pagi sekarang! karena kejut memenuhi hatimu, dan karena apa yang dilihat b  matamu.

Yosua 2:9-11

Konteks
2:9 dan berkata kepada orang-orang itu: "Aku tahu, bahwa TUHAN telah memberikan negeri ini kepada kamu dan bahwa kengerian k  terhadap kamu telah menghinggapi kami dan segala penduduk negeri ini gemetar menghadapi kamu. 2:10 Sebab kami mendengar, bahwa TUHAN telah mengeringkan l  air Laut Teberau di depan kamu, ketika kamu berjalan keluar dari Mesir, m  dan apa yang kamu lakukan kepada kedua raja orang Amori n  yang di seberang sungai Yordan o  itu, yakni kepada Sihon dan Og, p  yang telah kamu tumpas. q  2:11 Ketika kami mendengar itu, tawarlah r  hati kami dan jatuhlah semangat s  setiap orang menghadapi kamu, t  sebab TUHAN, Allahmu, u  ialah Allah di langit di atas dan di bumi v  di bawah.

Yosua 5:1

Konteks
Penyunatan dan hari raya Paskah di Gilgal
5:1 Ketika semua raja orang Amori di sebelah barat sungai Yordan dan semua raja orang Kanaan di tepi laut v  mendengar, bahwa TUHAN telah mengeringkan air sungai Yordan di depan orang Israel, sampai mereka dapat menyeberang, tawarlah hati w  mereka dan hilanglah semangat mereka menghadapi orang Israel itu.

Yosua 5:1

Konteks
Penyunatan dan hari raya Paskah di Gilgal
5:1 Ketika semua raja orang Amori di sebelah barat sungai Yordan dan semua raja orang Kanaan di tepi laut v  mendengar, bahwa TUHAN telah mengeringkan air sungai Yordan di depan orang Israel, sampai mereka dapat menyeberang, tawarlah hati w  mereka dan hilanglah semangat mereka menghadapi orang Israel itu.

1 Samuel 17:24

Konteks
17:24 Ketika semua orang Israel melihat orang itu, larilah mereka dari padanya dengan sangat ketakutan.

1 Samuel 17:2

Konteks
17:2 Saul dan orang-orang Israel juga berkumpul dan berkemah di Lembah Tarbantin; h  mereka mengatur barisan perangnya berhadapan dengan orang Filistin.

Kisah Para Rasul 7:6-7

Konteks
7:6 Beginilah firman Allah, yaitu bahwa keturunannya akan menjadi pendatang di negeri asing dan bahwa mereka akan diperbudak dan dianiaya empat ratus tahun o  lamanya. 7:7 Tetapi bangsa yang akan memperbudak mereka itu akan Kuhukum, firman Allah, dan sesudah itu mereka akan keluar dari situ dan beribadah kepada-Ku di tempat ini. p 

Kisah Para Rasul 7:2

Konteks
7:2 Jawab Stefanus: "Hai saudara-saudara dan bapa-bapa, h  dengarkanlah 1 ! Allah yang Mahamulia i  telah menampakkan diri-Nya kepada bapa leluhur kita Abraham, ketika ia masih di Mesopotamia, sebelum ia menetap di Haran, j 

Kisah Para Rasul 14:14

Konteks
14:14 Mendengar itu Barnabas dan Paulus mengoyakkan pakaian g  mereka, lalu terjun ke tengah-tengah orang banyak itu sambil berseru:

Ayub 15:21-22

Konteks
15:21 Bunyi yang dahsyat sampai ke telinganya, c  pada masa damai ia didatangi d  perusak. 15:22 Ia tidak percaya, bahwa ia akan kembali dari kegelapan: e  ia sudah ditentukan untuk dimakan pedang. f 

Yesaya 7:2

Konteks
7:2 Lalu diberitahukanlah kepada keluarga Daud: e  "Aram telah berkemah di wilayah Efraim, f " maka hati Ahas dan hati rakyatnya gemetar g  ketakutan seperti pohon-pohon hutan bergoyang ditiup angin.

Yesaya 7:4

Konteks
7:4 dan katakanlah kepadanya: Teguhkanlah hatimu dan tinggallah tenang, j  janganlah takut k  dan janganlah hatimu kecut l  karena kedua puntung m  kayu api yang berasap ini, yaitu kepanasan amarah n  Rezin dengan Aram dan anak Remalya. o 

Yehezkiel 21:7

Konteks
21:7 Dan kalau mereka bertanya kepadamu: Mengapa engkau mengeluh? l  jawablah: Karena suatu berita! Kalau berita itu sudah tersiar, setiap hati akan menjadi tawar m  dan semua tangan menjadi lemah lesu, n  segala semangat menghilang o  dan semua orang terkencing ketakutan. p  Sungguh, pasti datang dan terjadi! demikianlah firman Tuhan ALLAH."

Yehezkiel 21:12

Konteks
21:12 Berserulah dan merataplah, hai anak manusia! Sebab pedang itu ditujukan melawan umat-Ku, ditujukan melawan semua pemimpin Israel; mereka dan umat-Ku sama-sama dibiarkan dimakan pedang 2 . Oleh sebab itu tepuklah pinggangmu t  sebagai tanda perkabungan.

Yehezkiel 21:15

Konteks
21:15 Supaya hati mereka hancur w  dan yang jatuh berebahan bertambah-tambah di tiap pintu gerbang mereka, Aku memerintahkan penumpahan darah dengan pedang itu. Aduh, pedang itu dibuat menyamai petir dan digosok untuk menumpahkan darah. x 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[7:2]  1 Full Life : HAI SAUDARA-SAUDARA DAN BAPA-BAPA, DENGARKANLAH.

Nas : Kis 7:2-53

Khotbah Stefanus di depan mahkamah Sanhedrin adalah pembelaan iman seperti yang diberitakan oleh Kristus dan para rasul. Stefanus merupakan pelopor bagi semua orang yang membela iman alkitabiah terhadap mereka yang menentang atau memutarbalikkan ajaran Kristiani, dan dialah syahid yang pertama karena alasan itu. Yesus membenarkan tindakan Stefanus dengan menghormatinya di hadapan Allah Bapa di sorga

(lihat cat. --> Kis 7:55).

[atau ref. Kis 7:55]

Kasih Stefanus akan kebenaran serta kesediaannya untuk mengorbankan hidupnya guna mempertahankan kebenaran itu sangat bertentangan dengan mereka yang kurang perhatikan untuk "berjuang untuk mempertahankan iman yang telah disampaikan kepada orang-orang kudus" (Yud 1:3) dan mereka yang atas nama kasih, hubungan baik, dan toleransi, tidak merasa perlu untuk menentang para guru palsu dan pemutar balik kemurnian Injil hasil karya kematian Kristus

(lihat cat. --> Gal 1:9;

[atau ref. Gal 1:9]

lihat art. PENILIK JEMAAT DAN KEWAJIBANNYA).

[21:12]  2 Full Life : DIBIARKAN DIMAKAN PEDANG.

Nas : Yeh 21:12

Karena umat Allah tidak menerima dirotani oleh Allah, maka Allah tidak ada pilihan lain selain menyerahkan mereka kepada pedang. Tetap keras hati dan keras kepala sementara dihajar Tuhan mengakibatkan ikut dihukum bersama dengan dunia

(lihat cat. --> Ibr 12:5).

[atau ref. Ibr 12:5]



TIP #25: Tekan Tombol pada halaman Studi Kamus untuk melihat bahan lain berbahasa inggris. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA